BBLK Jakarta meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) Tahun 2022 untuk tingkat nasional. Hal ini merupakan satu prestasi tersendiri karena BBLK Jakarta adalah satu-satunya satuan kerja dilingkungan Kementerian Kesehatan RI yang meraih predikat tersebut di tahun 2022.
Predikat WBK disampaikan pada acara “Penganugerahan bersama Pelayanan Publik dan Reformasi Birokrasi” yang diselenggarakan secara virtual oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi pada 6 Desember 2022.
Terimakasih atas dukungan dan partisipasi seluruh sobat BBLK Jakarta. Semoga BBLK Jakarta senantiasa dapat terus meningkatkan kualitas pelayanan terhadap masyarakat..
WBK... YES...!!
BBLK Jakarta... Pasti SMART...!!